
Selain itu, Khairul memaparkan bahwa apa yang terjadi dalam tubuh partai politik merupakan cerminan dari iklim demokrasi di suatu negara.
“Bagaimana partai politik dijalankan dan patuh kepada aturan internal dan AD/ART itu mencerminkan bagaimana demokrasi kita yang memang dijalankan sesuai hukum,” katanya.
Oleh karena itu, konflik di dalam tubuh Partai Demokrat (PD) terkait penyelenggaraan kongres luar biasa (KLB) juga dapat mencerminkan kondisi demokrasi di Indonesia.
“Ini dapat dilihat dari bagaimana semua bisa tunduk pada mekanisme yang telah disepakati bersama dan dituangkan dalam AD/ART partai,” ujarnya.(*)
BACA JUGA: Din Syamsudin Ikut Berang, Minta Jokowi Pecat Moeldoko
Video seru hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News