Nasib Tragis Dialami Korea Utara, Ribuan Rakyat Mengungsi

Nasib Tragis Dialami Korea Utara, Ribuan Rakyat Mengungsi - GenPI.co
Nasib Tragis Dialami Korea Utara, Ribuan Rakyat Mengungsi. (Foto: Antara/ Reuters)

GenPI.co - Nasib tragis dialami Korea Utara akibat banjir yang melanda sejumlah daerah di negara itu.

Media pemerintah KRT pada Kamis (5/8) melaporkan, kawasan pesisir di utara negara, termasuk Hamgyong Utara dan Hamgyong Selatan menjadi daerah yang terdampak.

Banjir merendam lebih dari 1.100 rumah penduduk dan mengakibatkan mereka mengungsi.

BACA JUGA:  Dapat Ancaman Maut dari Israel, Iran: Jangan Menguji Kami!

Banjir juga dikabarkan merusak ladang dan merendam jalan penghubung antara sejumlah daerah terdampak.

Siaran televisi menampilkan rumah-rumah yang terendam hingga atap, serta sejumlah jembatan dan tanggul yang terseret air.

BACA JUGA:  Iran Lantik Presiden Baru, AS Kirim Pesan Tajam! Isinya Keras

Wakil kepala Badan Hidrometeorologi Negara, Ri Yong Nam, mengatakan kepada KRT, sebagian Hamgyong Utara mencatat ketinggian air di atas 500 mm dari Minggu hingga Selasa.

"Kami memperkirakan hujan akan turun lebih banyak pada Agustus di sejumlah wilayah termasuk daerah pantai timur, yang bisa menimbulkan dampak lebih luas," kata dia.

BACA JUGA:  Warga Wuhan Mendadak Panik Lalu Borong Kebutuhan Pokok

Sementara sejumlah kawasan di Hamgyong Selatan mencatat curah hujan di atas normal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya