Amerika & China Lesu : Gas - Minyak - Batu Bara - Bertumbangan

Amerika & China Lesu : Gas - Minyak - Batu Bara - Bertumbangan - GenPI.co
Ilustrasi ekonomi China. Amerika dan China yang Lesu membuat gas, minyak dan batu bara bertumbangan. Foto: france 24

GenPI.co - Ekonomi Amerika dan China lesu, sejumlah komoditas yang paling dicari dunia bertumbangan. Harga gas, minyak dan batu bara rontok. 

Selasa (19/10/2021), semua kompak turun. Pukul 07:32 WIB, harga minyak jenis brent berada di USD 84,19/barel. Turun 0,17% dibandingkan posisi hari sebelumnya.

Sedangkan yang jenis light sweet harganya USD 82,41/barel. Berkurang 0,04%.

BACA JUGA:  Amerika Serikat dan Kanada Kirim Dua Kapal Perang, China Murka

Penyebabnya beragam. Dari mulai kelesuan ekonomi China hingga stagnannya ekonomi Amerika disebut sangat memengaruhi. 

Sekedar gambaran, AS dan China adalah dua perekonomian terbesar di dunia. Saat dua raksasa ini lesu, maka akan membuat seluruh dunia ikut lemas.

BACA JUGA:  Amerika Serikat Puji Prestasi Jokowi Tangani Perubahan Iklim

Kemarin, China mengumumkan data pertumbuhan ekonomi kuartal III-2021.

Produk Domestik Bruto (PDB) Negeri Tirai Bambu memang tumbuh, tetapi melambat.

BACA JUGA:  Rudal Hipersonik China Bisa Bawa Nuklir - Amerika Tercengang

Pada Juli-September 2021, ekonomi China tumbuh 4,9% dibandingkan periode yang sama tahun lalu (year-on-year/yoy).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya