Gempa Besar, Keajaiban Terjadi di Fukushima

Gempa Besar, Keajaiban Terjadi di Fukushima - GenPI.co
Petugas membersihkan stasiun setelah terjadi gempa di Fukushima. Foto: Kyodo News/Jun Hirata via AP

GenPI.co - Keajaiban terjadi saat gempa besar berkekuatan 7,3 magnitudo menghantam Fukushima, Jepang, Sabtu (13/2) tengah malam.

Meski berkekuatan sangat besar, gempa di Fukushima tidak mengakibatkan korban jiwa.

BACA JUGA; Gempa Jepang Terkini Berkekuatan 7,3 SR, Puluhan Orang Terluka

Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga mengatakan  sekitar seratus warga Fukushima dikabarkan mengalami luka-luka akibat gempa.

“Untuk beberapa pekan ke depan, harap waspada terkait potensi terjadinya gempa susulan,” kata Suga.

Gempa tidak hanya dirasakan warga yang ada di Fukushima, tetapi juga Tokyo.

Getaran yang dirasakan di Tokyo dikabarkan berlangsung selama 30 detik.

NHK mengabarkan gempa berkekuatan besar tersebut tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya