Konser Bundengan 2018 Menjadi Ajang Ciri Khas Kota Wonosobo

'What Is Bundengan?' Pertama Kali Bakal Digelar di Wonosobo

'What Is Bundengan?' Pertama Kali Bakal Digelar di Wonosobo - GenPI.co

Indonesia kaya akan kreatifitas unik yang diciptakan, salah satunya berada di Wonosobo. Satu alat pelindung kepala, yang bisa dialih fungsikan menjadi sebuah alat musik. Suara yang dihasilkan terdengar seperti gamelan. penasaran kan? Yuk datang ke acara satu ini.

" What is Bundengan?" atau yang bisa di singkat dengan WIB adalah Konser Bundengan 2018, pertama kalinya akan digelar di Gedung Sasana Adipura Kencana, Wonosobo, Jawa Tengah. Pada 26 November, pukul 19.30 WIB, Hari ini(26/11).

"Konser Bundengan pertama di Wonosobo. Tujuannya untuk melestarikan budaya Bundengan dan membuat branding bahwa bundengan itu milik Wonosobo banget, kita memperkenalkan karena masyarakat masih banyak yang belum tau apa sih itu bundengan, banyak orang liat namun untuk tutup kepala saja tetapi ternyata bundengan itu bisa menjadi sebuah alat musiknya" Ujar Arma Deni Kurniawan sebagai media promosi acara WIB.

Tak hanya musik Bundengan, acara ini turut diramaikan dengan komposisi musik aransemen lokal musik bundengan,seni tari, penampilan musik dari Hungaria, wayang sampah juga penggiat Bundengan asal Klaten dan Bandung.

Menariknya, dalam acara ini akan menyuguhkan sebuah alur cerita, dengan dilakoni seseorang bernama Sontoloyo. Ia sedang pengangon bebek di sawah yang sambil memainkan Bundengan dan kemudian melihat seorang wanita yang tiba-tiba mengikutinya dari belakang sambil menari-nari menikmati musik. Dalam drama ini rencananya akan membawa pengunjung untuk ikut turut berpartisipasi dalam cerita yang dibuat. 

Pagelaran musik ini dibuka untuk umum, tanpa dipungut biaya sedikit pun alias gratis. Yuk merapat dan nikmati alunan musik dari alat tradisional khas Wonosobo.

Simak Agenda Berikut ini : 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya