Senam Aerobik Ternyata Punya Manfaat Dahsyat untuk Kesehatan

Senam Aerobik Ternyata Punya Manfaat Dahsyat untuk Kesehatan - GenPI.co
Kowarteg Dukung Ganjar mengatakan bahwa senam aerobik ternyata memiliki manfaat yang dahsyat untuk kesehatan. (foto: Dok KDG)

Menurut Diny, manfaat yang paling utama dari olahraga senam adalah aset masa tua.

Jika berolahraga rutin sejak muda dan menjaga pola makan, kata Diny, ketika sudah tua akan terlihat lebih segar dan lebih sehat dibandingkan dengan orang yang tidak pernah berolahraga.

Diny mengungkapkan, senam aerobik sebaiknya dilakukan satu hingga tiga kali dalam seminggu. Untuk durasi waktunya disesuaikan dengan kemampuan setiap orang.

BACA JUGA:  Ngobeng Lauk, Cara Ganjar Sejati Perkuat Silaturahmi di Ciamis

Olahraga seperti ini, yang dilakukan bersama-sama dengan ibu-ibu setelah sehari penuh aktivitas, menjadi waktunya untuk merasa bahagia dan memanjakan tubuh.

"Durasi olahraga disesuaikan dengan usia, semampunya aja," ucapnya.

BACA JUGA:  1.000 Tim Pemenangan Perusahaan Jadi Target Akhir 2023 Ganjaran Buruh Berjuang

Selain itu, Diny memaparkan salah satu cara bersyukur kepada tubuh manusia adalah dengan menjaga kesehatan melalui senam aerobik dan pola makan yang sehat.

Bagi lansia, rajin berolahraga juga merupakan kunci untuk menjaga kualitas hidup yang baik.

BACA JUGA:  Berharap Stunting Turun, Gardu Ganjar Beri Susu dan Sayuran Gratis

"Salah satu cara untuk bersyukur kepada badan kita adalah dengan menjaga kesehatan dan pola makan," pungkasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya