Morning Banana Diet Diklaim Dapat Menurunkan Berat Badan

Morning Banana Diet Diklaim Dapat Menurunkan Berat Badan - GenPI.co
Ilustrasi buah pisang. (elements envato/By ikadapurhangus)

GenPI.co - Dalam hal menurunkan berat badan, banyak orang putus asa dan akan mencoba segala cara untuk menghilangkan lemak membandel tersebut.

Mulai dari jus herbal, teh, hingga diet yang membuat kelaparan. Namun, ada diet populer Jepang yang dikenal sebagai Morning Banana Diet, yang muncul sebagai pendekatan unik dan mudah untuk menurunkan berat badan

Dilansir Times of India, berasal dari Jepang, Morning Banana Diet ini telah menarik perhatian internasional karena kesederhanaannya.

BACA JUGA:  Diet Rendah Kalori Bisa Menimbulkan Masalah Serius

Diet ini mendorong individu untuk memulai hari dengan pisang hingga 4 buah sampai kamu merasa kenyang atau puas.

Meskipun sebagian besar orang kenyang dengan 2-3 buah pisang, namun tergantung pada kapasitas individu, jumlah ini dapat meningkat. Disarankan untuk minum air bersuhu ruangan.

BACA JUGA:  Tips Diet Bagi Pasien Hipertensi Agar Tekanan Darah Terkontrol

Seseorang yang mengikuti diet ini dianjurkan untuk makan siang dan makan malam yang seimbang, dengan keleluasaan menikmati makanan favoritnya, namun dalam jumlah sedang atau berhenti makan saat sudah merasa 80% kenyang.

Diet ini juga menekankan makan malam lebih awal dan tidak ngemil setelah jam 8 malam, serta tidak mengonsumsi makanan penutup setelah makan.

BACA JUGA:  5 Cara Efektif Diet Dash untuk Hipertensi, Bikin Tekanan Darah Tinggi Ambrol

Pengikut disarankan untuk menghindari produk susu, alkohol, dan kafein di siang hari.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya