Polusi Udara Picu Asma pada Anak Sering Kambuh, Begini Cara Mengatasinya

Polusi Udara Picu Asma pada Anak Sering Kambuh, Begini Cara Mengatasinya - GenPI.co
Polusi udara bisa membahayakan anak yang menderita penyakit pernapasan seperti asma, PPOK, atau penyakit paru-paru kronis lainnya. Foto: envato elements/Nestea06

GenPI.co - Polusi udara bisa membahayakan anak yang menderita penyakit pernapasan seperti asma, PPOK, atau penyakit paru-paru kronis lainnya.

Ankit Parakh, Konsultan Pulmonologi Anak, Alergi & Pengobatan Tidur, Delhi mengatakan polusi udara merupakan pemicu asma yang signifikan pada anak-anak.

Dilansir Times of India, pemicu asma umum yang terkait dengan polusi udara termasuk infeksi virus, serbuk sari, partikel, asap, debu, jelaga hitam, bahan kimia, dan emisi kendaraan.

BACA JUGA:  Ibu yang Mengalami Stres Selama Kehamilan, Anak Bisa Menderita ADHD

Pemicu ini dapat mengiritasi dan meradang saluran napas sehingga membuat anak penderita asma kesulitan bernapas.

"Udara yang tercemar sering kali membawa alergen seperti serbuk sari dan spora jamur, sehingga memperparah reaksi alergi pada anak-anak penderita asma," ujarnya.

BACA JUGA:  Majlis Daerah Tuaran Sabah Terpikat Pesona Pontianak dari Medsos

Gejala umum asma antara lain batuk, sesak napas, dada sesak, batuk atau mengi yang semakin parah saat anak terserang pilek atau flu.

Faktanya, gejala tersebut seringkali memburuk pada malam hari sehingga mempengaruhi kemampuan anak untuk tidur.

BACA JUGA:  Anak Malu Dirangkul Karena Sudah Besar, Nicky Tirta Gemas

Paparan yang berlebihan dapat menyebabkan serangan asma yang parah, sehingga memerlukan perhatian medis segera.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya