Antisipasi Caleg Gagal Nyaleg lalu Depresi, RSUD Ponorogo Siapkan Kamar Khusus

Antisipasi Caleg Gagal Nyaleg lalu Depresi, RSUD Ponorogo Siapkan Kamar Khusus - GenPI.co
Petugas mengunci ruang perawatan bagi pasien depresi di RSUD dr. Hardjono, Ponorogo, Senin (11/12) (Foto: ANTARA/HO-Ist)

GenPI.co - RSUD dr Hardjono, Ponorogo, Jawa Timur menyiapkan ruang perawatan khusus untuk mengantisipasi kasus depresi atau gangguan jiwa bagi calon anggota legislatif (caleg) yang kalah dalam Pemilu 2024.

Dokter Spesialis Kesehatan Jiwa RSUD dr Hardjono dr Andri Nurdiyana Sari mengatakan pihaknya melakukan persiapan menilik tren kasus depresi pada saat pemilu sebelumnya.

Kasus ini banyak terjadi baik di Ponorogo maupun daerah lain.

BACA JUGA:  Ketua KPU Sebut Ada Seorang Eks Terpidana Tak Penuhi Syarat sebagai Caleg

"Intinya sudah kami siapkan. Mengantisipasi jika ada yang mengalami depresi paskapemilu nanti," kata dia, Selasa (12/12).

Andri menyebut rumah sakitnya menyiapkan puluhan tempat tidur untuk menampung pasien depresi dari caleg yang gagal menjadi dewan.

BACA JUGA:  Thariq Halilintar Jadi Caleg DPRD Jawa Barat: Doakan yang Terbaik

"Total ada 35 bed kami siapkan untuk pasien yang mengalami depresi. Dari jumlah itu, 20 bed di antaranya untuk pasien dengan kondisi kesehatan jiwa berat," papar dia.

Namun demikian, Andri membeberkan para caleg yang gagal ini kebanyakan depresi ringan.

BACA JUGA:  Bawaslu Sayangkan Konser Dewa 19 Diwarnai Kampanye Ajakan Pilih Bakal Caleg DPR RI

Hal ini karena mereka biasanya sudah menyiapkan metal apabila gagal dalam pemilu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya