Wakili Rizieq Shihab, Aziz Yanuar: Meski Besok Kiamat...

Wakili Rizieq Shihab, Aziz Yanuar: Meski Besok Kiamat... - GenPI.co
Kuasa Hukum eks pentolan FPI Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar. Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com.

GenPI.co - Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar memastikan pihaknya bakal mengajukan kasasi ke Mahkamah Agung (MA) pekan depan.

Sebelumnya, Habib Rizieq cs mendapatkan penolakan saat melakukan pengajuan banding perkara swab test RS UMMI Bogor, Jawa Barat oleh Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Senin (30/8/2021) lalu.  

"Saya pribadi insyaallah kasasi. Pekan depan mungkin, tetapi tergantung relaasnya," ujar Aziz Yanuar dalam keterangannya, Selasa (31/8/2021) kemarin.

BACA JUGA:  Pengamat Beberkan Fakta, Habib Rizieq Dijadikan Kambing Hitam

Saat ini, Aziz juga mengaku pihaknya akan tetap menunggu putusan resmi PT DKI Jakarta dari PN Jakarta Timur.

Hal itu lantaran, Habib Rizieq cs bakal membaca terlebih dahulu isi penolakan itu dan mendiskusikannya.

BACA JUGA:  Terlibat Bentrok, 30 Simpatisan Habib Rizieq Ditahan Polisi

"Kalau sudah ada, kami ambil, kami diskusikan dengan Habib dkk dan tim. Baru putuskan. Tadi kami cek belum ada," ungkap Aziz.

Di sisi lain, sarjana hukum lulusan Universitas Pancasila itu menilai putusan banding yang ditolak PT DKI itu sama dengan kezaliman terhadap kliennya.

BACA JUGA:  Habib Rizieq Tetap Dipenjara 4 Tahun, Pengamat: Berlebihan

"Putusan banding zalim. Kami wajib kasasi ke MA. Untuk melawan kezaliman dan tegakkan keadilan," tegas Aziz.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya