Pengakuan Presiden Jokowi: Kalau Tidak Ada Kamu, Saya Tidak Tahu

Pengakuan Presiden Jokowi: Kalau Tidak Ada Kamu, Saya Tidak Tahu - GenPI.co
Pengakuan Presiden Jokowi: Kalau Tidak Ada Kamu, Saya Tidak Tahu - Presiden Joko Widodo (Jokowi). Foto: Instagram @jokowi

Kapolri pun akhirnya meminta kepada jajarannya untuk bersikap lebih humanis dan tidak terlalu reaktif terhadap aksi-aksi kebebasan berpendapat seperti yang dilakukan Suroto.

Setelah bertemu dengan Presiden Jokowi, Suroto pun menceritakan apa yang diucapkan oleh orang nomor satu di Indonesia itu.

"Kalau tidak ada kamu yang membentangkan poster, saya nggak akan tahu kondisi di bawah, tidak sampai ke Pak Jokowi," demikian Suroto meniru ucapan Presiden Jokowi, Rabu (15/9).

BACA JUGA:  Doa Tembus Langit, Nasib 4 Shio Berubah Total, Siap Kaya Mendadak

Suroto pun masih meyakini satu-satunya orang yang dapat menolong nasib kelompoknya di tengah hantaman pandemi adalah Presiden Jokowi.

"Karena satu-satunya orang di Indonesia yang pada saat ini yang bisa menolong peternak, ya hanya Pak Jokowi itu aja. Jadi tidak ada tendensi politik apa-apa, murni saya sebagai peternak mandiri," jelas Suroto.

BACA JUGA:  Keberuntungan 4 Zodiak Top, Rezeki Tak Putus Hingga Akhir Bulan

Oleh sebab itu, Suroto tidak menyia-nyiakan kesempatan saat tahu Presiden Jokowi akan bertandang ke daerahnya dengan membentangkan poster bertuliskan, “Pak Jokowi Bantu Peternak Beli Jagung dengan Harga Wajar.”

"Kalau saya tidak nekat membentangkan poster, ini pasti tidak akan ditanggapi. Dalam artian, saya percaya ini (kerugian peternak) tidak sampai ke Pak Jokowi," ungkapnya.(*)

BACA JUGA:  Khasiat Minyak Kelapa Campur Madu Cespleng, Wanita Bisa Ketagihan

Video seru hari ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya