Pengamat Bongkar Kekuatan Prabowo Subianto Menuju Pilpres 2024

Pengamat Bongkar Kekuatan Prabowo Subianto Menuju Pilpres 2024 - GenPI.co
Pengamat politik membongkar kekuatan Prabowo Subianto (foto) menuju Pilpres 2024. Simak kata Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul (Foto: Antara)

Menurutnya, kedua hal tersebut sah-sah saja diungkapkan oleh orang-orang. Sebab, pola yang muncul akan sangat tergantung dari perspektif mana yang dilihat.

Di sisi lain, Pendiri lembaga survei KedaiKopi sekaligus pengamat politik Hendri Satrio (Hensat) menilai Partai Gerindra tidak akan mendapatkan masalah apabila Prabowo tak maju jadi capres 2024.

Sebab, menurutnya, masih ada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno untuk bertarung dalam Pilpres 2024.

BACA JUGA:  Bukan Prabowo atau Puan, Tokoh Besar Ini Muncul Kuat di Pilpres

“Dia masih muda, bertalenta, dan lain-lain,” ujar Hendri Satrio.

Kendati demikian, Hendri Satrio tetap memberi saran agar Prabowo bisa menjadi peserta Pemilu. Pertama, kinerjanya sebagai menteri harus baik.

BACA JUGA:  Karier Cemerlang Ganjar Pranowo Cuma Butuh 3 Bulan Lagi

“Kedua, dia juga harus bisa membuka komunikasi politik dengan partai-partai politik. Apakah kemudian bergabungnya Prabowo ke Jokowi lantas Menhan mendapat dukungan? Belum tentu,” katanya.

Menurutnya, saat ini banyak sekali calon presiden yang bisa bersaing dengan Prabowo. Dirinya menyebutkan beberapa nama yang mungkin menjadi lawan dari Menhan.

BACA JUGA:  Sekjen Gerindra: Pak Prabowo Insyaallah Akan Maju Pilpres 2024

“Ada Airlangga Hartarto, Puan Maharani, kalau nanti dikasih tiket Ganjar juga akan sangat memungkinkan maju Pilpres,” katanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya