Sufmi Dasco Sampaikan Pesan ke Pendemo di Depan Gedung DPR/MPR

Sufmi Dasco Sampaikan Pesan ke Pendemo di Depan Gedung DPR/MPR - GenPI.co
Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad. foto: Mia Kamila/GenPI.co

GenPI.co - Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad menyoroti soal demo buruh yang menolak Undang-Undang Cipta Kerja atau Omnibus Law di depan kantor DPR RI, Senayan, Jakarta.

Dia mengatakan, penyampaian pendapat merupakan hak masyarakat Indonesia.

"Hak menyampaikan pendapat itu dijamin oleh Undang-undang dan pada prinsipnya kami menghormati," ujar Dasco di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Jumat (14/1/2022). 

BACA JUGA:  Dasco Turun Tangan Kawal Kasus Kekerasan Anak di Setiabudi

Ketua Harian DPP Gerindra itu menerangkan DPR terbuka terhadap segala masukan dari elemen masyarakat.

"Nanti kita akan mengadakan tatap muka terhadap publik. Termasuk juga elemen kawan-kawan buruh nanti akan di diundang untuk diminta pendapatnya di DPR," imbuh Dasco. 

BACA JUGA:  Sufmi Dasco Beber Alasan RUU TPKS Tak Kunjung Disahkan

Dasco juga meminta para unjuk rasa untuk tetap menjaga protokol kesehatan, karena masih dalam situasi Covid-19.

"Jangan sampai kemudian ada klaster terbaru yang ditimbulkan karena hak menyatakan pendapat," tandasnya.

BACA JUGA:  Anggota Pansus IKN Berangkat ke Kazakhstan, Dasco Bilang Begini

Diketahui, ribuan buruh menggelar aksi di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat pada hari ini, (14/1/2022). 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya