Komnas HAM Apresiasi Langkah Jenderal Listyo Sigit, Ini Buktinya

Komnas HAM Apresiasi Langkah Jenderal Listyo Sigit, Ini Buktinya - GenPI.co
Komnas HAM apresiasi langkah Jenderal Listyo Sigit dalam mengungkap kasus kematian Brigadir J. Foto: Theresia Agatha/GenPI.co

GenPI.co - Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik menerima kunjungan pihak Kepolisian demi mengungkap kasus kematian Brigadir J.

Kunjungan yang dipimpin Irwasum Polri Komjen Agung Budi Maryoto tersebut juga membawa tim forensik dan dokter autopsi.

Menurut Damanik, kunjungan dilakukan agar kasus penembakan di kediaman Irjen Ferdy Sambo menjadi transparan.

BACA JUGA:  Datangi Komnas HAM, Tim Forensik Polri Ungkap Keahlian Autopsi

"Kami meminta informasi dan keterangan lewat pemeriksaan tadi," ujar Damanik di kantor Komnas HAM, Senin (25/7/2022).

Damanik juga mengapresiasi kunjungan yang juga merupakan perintah langsung Kapolri Jenderal Listyo Sigit.

BACA JUGA:  Soal Ancaman terhadap Brigadir J, Refly Harun Beri Analisis Ini

"Hal itu menunjukkan tim Mabes Polri sebetulnya sangat terbuka untuk menjelas semua peristiwa terutama kepada Komnas HAM," ucapnya.

Dia menambahkan, Komnas HAM akan bekerja maksimal agar semua hal terkait kematian Brigadir J terungkap.

BACA JUGA:  Kapolri Listyo Tunjuk Anggoro Sukartono Jadi Plh Karopaminal

"Komnas HAM tentu punya kemauan, kami melakukan penyidikan sesuai dengan undang-undang," kata dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya