Airlangga Instruksikan Seluruh Kader Golkar Jateng Siap Tempur 2024

Airlangga Instruksikan Seluruh Kader Golkar Jateng Siap Tempur 2024 - GenPI.co
Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto saat memberikan arahan kader Golkar Jawa Tengah. (dok Golkar)

Airlangga mengakui, bangsa Indonesia berada dalam situasi yang tidak mudah, karena mengalami berbagai tantangan dan ketidakpastian, dua tahun kita menghadapi covid-19, menghadapi covid adalah perang yang dihadapi oleh lebih dari 120 negara.

Semua punya musuh yang sama yaitu pandemi, kita bisa menag. Dengan kerja keras kita bersama, Partai Golkar yakin juga bisa keluar sebagai pemenang di Pemilu 2024.

Untuk menghadapi tantangan-tantangan ke depan partai Golkar mendorong kader-kader terbaik bersatu membuat visi misi mendorong Indonesia keluar dari jebakan negara berpendapatan menengah.

BACA JUGA:  Airlangga: Presiden Jokowi Minta Buka Semua Data ke BPS

Artinya masyarakat yang usia 15 sampai dengan 60 tahun usia produktifnya lebih banyak daripada yang dibawah 15 atau di atas 60 tahun.

Oleh karena itu ini adalah kesempatan yang sangat terbatas hanya pada tahun 2025 sampai dengan tahun 2035.

BACA JUGA:  Kuasa Hukum PT HAL Apresiasi Putusan Majelis Hakim

"Mari kita perjuangkan untuk momentum ini. Karena hanya ada satu kali, kalau kita tidak memanfaatkan momentum ini, maka kita hilang momentum. 10 tahun lagi ini namanya to be or not to be, tidak ada waktu lagi kecuali 2024," tegas Airlangga.

Untuk membuktikan kesiapan menuju kemenangan Golkar, lanjut Airlangga, bisa dilihat pada momentum gerak jalan sehat HUT ke-58 bersama Partai Golkar yang akan dilaksanakan pada Minggu 16 Oktober 2022 besok.

BACA JUGA:  Surya Paloh Menonaktifkan Zulfan Lindan Terkait Ucapannya

"HUT ke-58 Partai Golkar menjadi momentum untuk membuktikan kesetiaan kader Golkar, dan mencerminkan kesiapan kita di lapangan,” pungkas Airlangga. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya