Video Viral Anggota DPRD Provokasi Mahasiswa, Malah Kena Skakmat

Video Viral Anggota DPRD Provokasi Mahasiswa, Malah Kena Skakmat - GenPI.co
Tangkapan layar audiensi anggota DPRD Sumut dengan mahasiswa, diduga ada upaya provokasi menurunkan Presiden . (Foto: Twitter)

Dalam video yang diunggah Dede, terdapat salah satu anggota DPRD Sumatera Barat yang mencoba memprovokasi mahasiswa yang berudensi dengan mereka, untuk memasukkan tuntutan menurunkan Jokowi dari jabatannya sebagai Presiden RI.

 

 

“Turunkan rekomendasi hari ini, turunkan Presiden Jokowi, berani nggak??" kata anggota DPRD Sumbar tersebut.

"Beranii!!," jawab sebagian mahasiswa.

Namun, tiba-tiba ada seorang mahasiswa yang tersadar dan mengingatkan mahasiswa lainnya untuk tidak terpancing dengan provokasi DPRD Sumatera Barat tersebut.

"Kawan-kawan ingat apa tujuan kita di sini, jangan terprovokasi! Apa tujuan kita. Tidak ada turunkan Jokowi," ujar mahasiswa tersebut dengan lantang.

Video tersebut diambil saat kegiatan audiensi di aula di Gedung DPRD Sumatera Barat, Rabu (25/9). Dalam beberapa komentar dalam postingan video tersebut, diketahui bahwa anggota DPRD yang memprovokasi mahasiswa Sumbar untuk menurunkan Jokowi adalah Hidayat, anggota DPRD dari Partai Gerindra.

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya