Duet Airlangga-Moeldoko Berpeluang Menangi Pilpres 2024

Duet Airlangga-Moeldoko Berpeluang Menangi Pilpres 2024 - GenPI.co
Kolase Airlangga dan Moeldoko. (Instagram)

GenPI.co - Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden masih menyisakan waktu satu tahun lebih, namun sejumlah nama telah bermunculan.

Sejumlah partai bahkan telah mendeklarasikan nama yang akan diusung atau didukung sebagai pengganti Jokowi di 2024.

Untuk mengukur suara publik, Citra Network Nasional (CNN) kembali melakukan survei sosok calon presiden (Capres) 2024.

BACA JUGA:  Airlangga Hartarto Tertinggi di Hasil Survei PSI, Pengamat: Sosok yang Tepat!

Dari simulasi tokoh bakal capres dengan pasangannya bakal cawapresnya yang diusung KIB, PDI Perjuangan, Gerindra -PKB dan Nasdem-PKS-Demokrat.

Pasangan Airlangga Hartarto-Moeldoko 30,2 persen, Prabowo Subianto-Muhaimin Iskandar 22,2 persen, Puan Maharani-Ganjar Pranowo 21,2 persen, Anies Baswedan-Agus Harimurti Yudhono 12,6 persen dan tidak memilih sebanyak 13,8 persen.

BACA JUGA:  Duet Airlangga Hartarto dan Moeldoko Diprediksi Kuasai Pilpres 2024

Sementara itu, simulasi pasangan capres-cawapres dengan komposisi sebagai berikut pasangan Airlangga Hartarto-Ridwan Kamil dipilih sebanyak 27,6 persen.

Sedangkan, Prabowo Subianto -Khofifah Indar Parawansa dipasangkan maka dipilih sebanyak 27,3 persen. Ganjar Pranowo-Puan Maharani dipilih sebanyak 23,7 persen.

BACA JUGA:  Gandeng Kaum Perempuan, Airlangga Diprediksi Berpeluang di Pilpres 2024

Pasangan Anies Baswedan-Ahmad Heryawan dipilih sebanyak 14,7 persen dan yang tidak memilih sebanyak 6,7 persen

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya