Soal Hukuman Mati Koruptor, Eks Ketua KPK Malah Bilang...

Soal Hukuman Mati Koruptor, Eks Ketua KPK Malah Bilang... - GenPI.co
Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Agus Rahardjo. (Foto: Antara)

BACA JUGA: IPW Desak Kompol Yuni si Kapolsek Cantik Dihukum Mati

Keraguan Agus terhadap efek jera hukuman mati terhadap koruptor dilandasi dengan kasus hukuman mati yang diterapkan pada teroris.

“Hukuman mati untuk teroris juga ternyata tidak efektif. Bahkan, ada orang yang mengimpikan untuk mati. Kalau para koruptor ini, mereka itu kelompok menengah ke atas. Mereka berani karena menganggap korupsi bukan bagian dari ideologi,” paparnya.

Oleh karena itu, Agus menganggap kebijakan yang dilakukan oleh Singapura terkait hukuman untuk koruptor sudah benar.

“Di sana bersih sebab bukan mengutamakan hukuman mati, tapi eksistensi sosial dari berbagai segi kehidupan si koruptor dimatikan. Koruptor di Singapura itu sampai punya rekening dan bisnis sudah tidak boleh,” pungkasnya.(*)

BACA JUGA: Terkait Pernyataan Hukuman Mati Wamenkum HAM, KPK Respons Begini

Jangan lewatkan video populer ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya