SUCCESS STORY

Dobrak Tren Pasar, Elno dan Tim Rintis Hot Dog Autentik

Dobrak Tren Pasar, Elno dan Tim Rintis Hot Dog Autentik - GenPI.co
Elno (kedua, dari kiri) (foto: Dok. Coupe)

Walaupun Elno dan tim mengutamakan kenikmatan pelanggan, tetapi mereka tak menganggap bahwa tamu adalah raja.

“Kami menganggap tamu dan kami ini sejajar. Kita semua teman, jadi bawa asyik saja. Kalian main ke kafe kami, lalu kami akan serve kalian sebaik mungkin,” ujarnya.

Alasan Elno memilih untuk berbisnis di bidang makanan dan minuman dilatarbelakangi oleh jurusannya saat kuliah, yaitu manajemen perhotelan.

BACA JUGA:  Sarjana Cantik & Jago Masak, Kini Devina Sukses Bisnis Bake Haven

“Mamaku dulu adalah pastry chef dan abangku juga bergerak di bisnis perhotelan. Almarhum papa juga punya mimpi anak-anaknya bisa punya bisnis di bidang food and beverages,” ungkapnya.

Menurut Elno, keunikan kafe Coup(e) Mocktail & Dogbar adalah keinginannya dan tim untuk menciptakan menu-menu baru.

BACA JUGA:  Sempat Terbelit Utang, Sarjana Ganteng Ini Sukses Ternak Sapi

“Di Coup(e) Pamulang, ada empat menu hot dog dan banyak inovasi minuman yang kami ciptakan. Selain itu, bisa dilihat bahwa jarang sekali ada dogbar di wilayah Jabodetabek. Kalau pun ada, harganya tak murah,” paparnya.

Elno menuturkan bahwa menu yang ditawarkan di Coup(e) berkisar di antara Rp 12 ribu hingga Rp 55 ribu.

BACA JUGA:  Lili Usaha Ayam Petelur, Bisnis Sampingan Omzet Rp 10 Juta/Bulan

Selain itu, keunikan kafe Coup(e) ada pada bar-like experience yang bisa dirasakan oleh para pengunjungnya. Namun, makanan dan minuman yang disajikan di kafe Coup(e) dijamin halal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya