Sempat Merias Cosplay, Devina Kini Bisa Jadi MUA Profesional

Sempat Merias Cosplay, Devina Kini Bisa Jadi MUA Profesional - GenPI.co
Sempat merias cosplay, Devina kini bisa jadi MUA profesional. Foto: Dok pribadi

Saat masuk ke perguruan tinggi jurusan film, Devina justru mendapatkan ilmu, koneksi, dan pengalaman yang membantunya dalam membangun karier sebagai MUA.

"Terkadang dalam prosesnya hadir ketakutan, keraguan, bahkan keputusasaan. Namun, hal itu saya lewati dengan sabar demi impianku menjadi MUA," ujarnya.

Devina menyampaikan tak bisa memperkirakan modal awalnya sebagai MUA.

BACA JUGA:  Sempat Direndahkan, Adhen Bisnis Minuman Kekinian, Omzet Besar

Sebab, setiap alat, produk, dan segala kebutuhan dikumpulkan seiring berjalannya waktu sehingga tak sekaligus langsung membeli semuanya.

Dia menyatakan modal lain sebagai MUA, yakni harus belajar melalui kursus, workshop atau seminar.

BACA JUGA:  Kena PHK, Bang Boim Sukses Buka Bisnis Roasting Kopi

Mengenai omzet, Devina mengaku dengan berprofesi sebagai MUA bisa mandiri secara finansial.

Adapun pencapaian Devina sampai saat ini sebagai MUA, yaitu sudah merias beberapa selebgram, YouTuber, penyanyi, dan salah satu peserta Puteri Indonesia 2022.

BACA JUGA:  Jual Otak-Otak Crispy, Feri Raih Omzet Besar dan Punya Franchise

Semua hasil karyanya bisa dilihat di Instagram pribadinya @devinajuventia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya