Hari Pendidikan Nasional, Kumpulan Ucapan Selamat Hardiknas 2021

01 Mei 2021 23:20

GenPI.co - Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas akan diperingati besok.

Seperti diketahui, Hardiknas diperingati tanggal 2 Mei setiap tahunnya.

BACA JUGAJelang Tes CPNS & PPPK, Kemenag Angkat Bicara Soal Guru Madrasah

Hardiknas merupakan hari nasional yang bukan hari libur. Ditetapkan untuk memperingati kelahiran Ki Hadjar Dewantara, tokoh pelopor pendidikan di Indonesia dan pendiri lembaga pendidikan Taman Siswa.

Karenanya, Hardiknas dipilih diperingati setiap tanggal 2 Mei, yang bertepatan dengan hari ulang tahun Ki Hadjar Dewantara, pahlawan nasional. 

Bapak Pendidikan Indonesia, Ki Hadjar Dewantara lahir pada 2 Mei 1889. 

BACA JUGAGuru Agama Honorer Ingin Lolos PPPK Tanpa Tes, Rincian Formasi?

Untuk kamu yang ingin update status media sosial mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas), berikut sejumlah pilihannya, dilansir dari sejumlah sumber.

1. Mari kita teruskan semangat Ki Hajar Dewantara untuk membuat bangsa ini cerdas. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021.

2. Pergi ke dapur kita memasak telur dadar. Mari kita serentak bergerak, untuk wujudkan merdeka belajar. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021

3. Ilmu belum tentu membuat seseorang sukses. Tetapi hidup orang akan sengsara jika tanpa ilmu. Maka, investasi yang paling menguntungkan adalah pendidikan. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021.

4. Jangan pernah lelah belajar. Karena belajar yang sesungguhnya adalah dalam kehidupan sehari-hari. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021.

5. Belajar tidak mengenal umur. Kejar apa yang ingin kamu pelajari hingga sukses. Pendidikan tidak melulu soal buku pelajaran, tapi juga arti kehidupan. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021.

6. Peringati Hari Pendidikan Nasional. Jadilah unik dan istimewa di puncak dunia. Selamat Hardiknas 2021.

7. Ciptakan masa depan. Melangkah lebih jauh dari masa sekarang. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021.

8. Mengapa kita harus belajar? Karena semua pencapaian awalnya dimulai dari sebuah proses pembelajaran. Selamat Hari Pendidikan Nasional 2021. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co