Sidang ke-3, Ruas jalan Depan MK Bisa Dilalui

19 Juni 2019 12:08

GenPI.co - Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum Presiden Tahun 2019 berlanjut pada Rabu (19/6). Namun tak penjagaan tak seperti  di hari-hari kemarin. 

Akses jalan di depan Mahkamah Gedung Konstitusi (MK) yang sebelumnya di tutup, saat ini sudah bisa dilalui. Jalan sudah dibuka sebagian baik dari arah Patung Kuda Arjuna Wijaya maupun Medan Merdeka Barat sisi timur barat. 

Meski ruas jalan sudah bisa dilalui pengendara, namun barikade beton pembatas dan kawat duri masih terlihat di depan Gedung MK yang dijaga oleh ratusan personel kepolisian maupun TNI.

Antisipasi terjadinya segala kemungkinan tetap dilakukan.  Selain menempatkan ratusan personel, tampak juga empat anjing pelacak dan kendaraan taktis seperti mobil water canon, pengurai masa, baracuda, security barrier, motor pengurai massa dan patra.

Baca juga:

Yusril di Sidang MK: Mari Tunjukkan Kedewasaan 

Kuasa Hukum di MK: Ma'ruf Tak Langgar Ketentuan Pemilu 

Agenda sidang ketiga ini   mendengarkan keterangan saksi dan saksi ahli pemohon serta pengesahan alat bukti tambahan dari pemohon. 

Tim kuasa hukum Prabowo-Sandi selaku pemohon perkara sengketa hasil Pilpres 2019, menghadirkan dua orang ahli dalam sidang lanjutan di Mahkamah Konstitusi (MK).

"Ada dua ahli yang dihadirkan oleh pemohon, atas nama Jaswar Koto dan Soegianto Sulistiono," ujar Ketua Majelis Hakim Konstitusi Anwar Usman, ketika membacakan nama-nama saksi fakta dan ahli dalam persidangan di Gedung Mahkamah Konstitusi Jakarta, Rabu.

Pemohon juga menghadirkan 15 orang saksi yang akan memberikan keterangan dalam persidangan.

Di antara 15 saksi fakta yang dihadirkan, dua di antaranya adalah Mantan Sekretaris Kementerian BUMN Muhammad Said Didu dan Direktur Kantor Hukum dan HAM Lokataru, Haris Azhar.

"Jumlah saksi sesuai dengan permintaan Mahkamah sudah disiapkan, tapi kami siapkan cadangan, mereka belum pernah ke Mahkamah 'just in case' ada masalah jadi sudah kami substitusikan," ujar kuasa hukum tim Prabowo-Sandi, Bambang Widjojanto.

Simak juga video mengenai Sidang MK berikut

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co