Ngeri! China Makin Berani Tantang Amerika Serikat

17 September 2020 06:20

GenPI.co - Hubungan antara China dan Amerika Serikat (AS) mencapai titik terendah dalam beberapa dekade Ini.

Di tengah sikap agresif AS atas perdagangan, teknologi, Taiwan, Hong Kong, hak asasi manusia, dan Laut China Selatan. Kedua negara raksasa ini saling tuduh sebagai pembuat onar di dunia.

BACA JUGA: Langkah Skakmat Anies Baswedan Bikin Istana Tercengang!

Laporan Kekuatan Militer China sepanjang hampir 150 halaman yang dikeluarkan Departemen Pertahanan AS menyurvei kemampuan teknis PLA, doktrin, dan tujuannya.

Disebutkan jika militer China mencapai tujuannya, akan ada implikasi serius bagi kepentingan nasional AS dan keamanan tatanan berbasis aturan internasional.

Tak tinggal diam, Kementerian Pertahanan China juga membeberkan bukti bertahun-tahun yang tersedia untuk menunjukkan Amerika Serikat adalah ancaman terbesar tatanan global dan perdamaian.

BACA JUGA: Tokoh Top Nasional Antre Gabung Partai Baru Amien Rais, Ngeri!

"Laporan Pentagon menyampaikan pengembangan dan tujuan militer China menunjukkan implikasi serius bagi kepentingan nasional AS dan keamanan tatanan berbasis aturan internasional," jelas Juru bicara Kementerian Pertahanan China, Kolonel Wu Qian dikutip dari Press TV, Selasa (15/9).

Wu menyebut laporan itu sebuah "distorsi ceroboh" terkait tujuan China dan hubungan antara Tentara Pembebasan Rakyat (PLA) dan 1,4 miliar populasi China. 

BACA JUGA: Rutin Minum Air Rebusan Pare Khasiatnya Sungguh Luar Biasa

Dia mengatakan, tindakan AS di Irak, Suriah, Libya, dan negara lainnya selama dua dekade lebih telah membunuh lebih dari 800.000 orang dan penelantaran jutaan lebih orang.

"Bukti bertahun-tahun menunjukkan bahwa AS lah penyebab kerusuhan regional, pelanggar tatanan internasional, dan perusak perdamaian dunia," tegasnya.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Tommy Ardyan Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co