4 Perwira Polda Metro Jaya Terlibat Kasus Brigadir J, Kombes Zulpan Angkat Bicara

14 Agustus 2022 14:10

GenPI.co - Tim Inspektorat Khusus (Itsus) Mabes Polri diketahui menahan 4 perwira menengah Polda Metro Jaya terkait tewasnya Brigadir J.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan pun angkat bicara mengenai penahanan atas dugaan pelanggaran etik itu.

Zulpan mengatakan, penentuan nasib  keempat perwira itu berpedoman pada hasil penyelidikan Tim Itsus itu.

BACA JUGA:  Detik-detik Percakapan Ferdy Sambo dan Istri Sebelum Brigadir J Ditembak

Itu nanti yang menentukan apakah mereka dicopot dari jabatannya di Polda Metro," kata Zulpan.

Dari keempat perwira menengah tersebut, sebanyak 3 di antaranya adalah Kasubdit di Direktorat Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya.

BACA JUGA:  Ada Peperangan di Mabes Polri, Jokowi Didesak Lakukan Ini Terkait Kasus Brigadir J

Zulpan menyebut bahwa lepas penahanan mereka posisi yang ditinggalkan masih kosong lantaran belum ada penunjukkan pengganti sementara.

"Belum ada (pengganti tiga kasubdit). Kami masih mengikuti perkembangan sejauh mana keterlibatan mereka," kata Zulpan.

BACA JUGA:  IPW Mendadak Bongkar Irjen Slamet dan Kombes Dedy, Bisa Ganggu Kasus Brigadir J

Untuk sementara, jabatan para perwira tersebut diisi oleh Kanit yang paling senior.

"Jabatan mereka memang belum ada pengganti. Tentu bagaimana agar dinamika operasional berjalan? Di subdit itu ada kanit," ucap Zulpan.

Zulpan menambahkan, keemat pewira menengah Polda Metro Jaya itu sedang dimintai keterangan terkait keterlibatan mereka dalam kasus yang menghebohkan itu.(ANT/JPNN)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co