BJ Habibie Tegaskan Kondisi Saat Ini Beda dengan 1998

BJ Habibie Tegaskan Kondisi Saat Ini Beda dengan 1998 - GenPI.co
BJ Habibie (foto: Istimewa)

GenPI.co— Presiden RI ke-3 BJ Habibie menegaskan keadaan yang berkembang saat ini jelas berbeda dengan keadaan yang terjadi pada 1998.

"Kalau disamakan dengan keadaan waktu Bapak tahun ‘98, 'its not true'. Banyak laporan Anda tahu sendiri, tidak ada," kata BJ Habibie setelah pertemuan tertutup dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta, Jumat (24/5).

Menurut dia, apa pun yang terjadi dalam konstelasi politik saat ini sejatinya telah disepakati sendiri oleh masyarakat mekanismenya. Termasuk dalam penentuan calon-calon peserta Pilpres dalam pemilu langsung.

Baca juga:

BPN Prabowo-Sandi Serahkan Gugatan Hasil Pilpres ke MK Malam Ini

Polres Jakarta Barat Tangkap 183 Pelaku Kerusuhan 22 Mei

"Ini ada masalah, loh dua orang, ada yang bilang sama saya, Pak kenapa hanya dua itu. Loh kamu yang tentukan mekanismenya, kalau enggak benar, mau lebih banyak silakan tentukan. Kalau enggak cukup faksinya lha harus dalam hal ini juga diberikan kemungkinan ditentukan oleh yang tidak 'interested' pada politik atau dinamakan 'silence majority'. Ya harus dibuat. Dia juga boleh," tuturnya.

Menurut dia, sejatinya Indonesia mempunyai alternatif sebagaimana pengalamannya yang telah mengalami tiga generasi sejak generasi 45.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya