Mengenal Quinoa, Makanan Diet yang Kaya Gizi

Mengenal Quinoa, Makanan Diet yang Kaya Gizi - GenPI.co
ilustrasi : Quinoa atau Chenopodium quinoa ( sumber : unsplash )

GenPI.co - Bisakah beras atau nasi digantikan oleh Quinoa? Quinoa atau Chenopodium quinoa merupakan sejenis benih yang menyerupai biji-bijian yang kaya akan nutrisi. Didalamnya mengandung protein dan sembilan asam amino esensial.

Selain itu biji quinoa mengandung serat, magnesium, vitamin B, kalium, kalsium, zat besi, fosfor, vitamin E dan antioksidan. 

Banyak sekali manfaat quinoa jika kamu mengonsumsinya sebagai pengganti beras atau nasi.

Quinoa ini dikenalkan oleh SESA Experience Center sebagai pengganti nasi salah satunya ialah menu nasi goreng, akan tetapi nasi tersebut diganti dengan Quinoa.

Rasa dari Quinoa ini memang berbeda dengan nasi yang memiliki tekstur empuk dan pulen. Saat diolah menjadi nasi goreng, quinoa lebih terasa keras dan hambar. Tidak seperti nasi yang cenderung lebih manis.

BACA JUGA : Nasi Putih vs Mie Instan, Mana yang Lebih Baik?

“Quinoa, digunakan untuk menggantikan karena nasi mengandung glukosa yang tinggi dan tidak baik untuk kesehatan,” ujar dr Kartika Prasasti Ramadia, di SESA Experience Center, Selasa (12/11).

Sementara itu, quinoa tidak mengandung gluten, sehingga dapat menjadi pilihan makanan yang tepat bagi orang-orang yang sedang menjalani pola makan bebas gluten atau alergi terhadap gluten.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya