Menyeramkan! Pria Obesitas Bisa Mengganggu Kesuburan

Menyeramkan! Pria Obesitas Bisa Mengganggu Kesuburan - GenPI.co
ilustrasi : Pria obesitas rawan dengan penyakit kesuburan ( foto : Unsplash )

GenPI.co - Bahaya obesitas atau kelebihan berat badan, ternyata bisa memicu sejumlah penyakit mematikan, diantaranya serangan jantung dan hipertensi. 

Tak hanya itu, obesitas pada pria juga bisa menyebabkan tingkat kesuburan menurun.

Peneliti dari Argentina menunjukkan bahwa 155 pria obesitas memiliki sedikit cairan sperma dibandingkan dengan yang berat badannya normal.

Menurut dr. Arie A. Polim, D.MAS, SpOG. Gynecologist Reproductive Technology, terdapat banyak faktor yang mempengaruhi kulitas sel sperma, salah satunya dari berat badan.

"Pria yang punya kelebihan berat badan atau obesitas memang sebagian besar memiliki kualitas sperma jelek dibanding dengan yang normal, hal ini berkaitan dengan pengaruh fungsi epididimis," jelas Arie dalam keterangan resminya.

BACA JUGA : Bahaya Obesitas Bisa Dicegah dengan Konsumsi Madu, Dijamin!

Selain berat badan, lanjut Arie, rata-rata pria yang memiliki aktivitas di luar ruangan dan langsung terpapar oleh temperatur panas serta polusi yang berlebih akan menyebabkan sel sperma cepat mati.

Walau demikian, dr. Arie mengungkapkan, masih ada kesempatan bagi pria gemuk untuk meningkatkan kualitas sperma dengan cara mengurangi bobot tubuhnya. Penelitian menunjukkan, pengurangan berat badan mampu mengembalikan keseimbangan hormon reproduksi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya