Astaga! Manuver Berbahaya Kapal Amerika Masuk Laut China Selatan

Astaga! Manuver Berbahaya Kapal Amerika Masuk Laut China Selatan - GenPI.co
Ilustrasi - Kapal Amerika Serikat di Laut China Selatan. Foto: Reuters/Stringer.

GenPI.co - Sebuah kelompok kapal induk Amerika Serikat yang dipimpin oleh USS Ronald Reagan telah memasuki Laut China Selatan sebagai bagian dari misi rutin.

Kapal induk itu juga didampingi oleh kapal penjelajah berpeluru kendali USS Shiloh dan kapal perusak berpeluru kendali USS Halsey.

“Operasi kapal induk di Laut China Selatan adalah bagian dari kehadiran rutin Angkatan Laut AS di Indo-Pasifik,” demikian pernyataan Militer Angkatan Laut AS, seperti dilansir dari Reuters, Selasa (15/6/2021).

BACA JUGA:  Pakar PBB Bongkar Praktek Jahat China! Sungguh Mengerikan

Sebelumnya, China sendiri sering keberatan dengan misi militer AS di Laut China Selatan, yang bisa mengganggu stabilitas perdamaian di wilayah tersebut.

China juga telah meningkatkan kehadiran militernya di Laut China Selatan dalam beberapa tahun terakhir, termasuk membangun pulau buatan dan pangkalan udara, di mana China telah memasang sistem rudal dan peralatan lainnya.

BACA JUGA:  China Kecam Amerika Serikat, Isinya Menggelegar, Sangat Berbahaya

Diketahui, laut China Selatan telah menjadi salah satu dari banyak titik panas dalam hubungan yang sulit antara China dan AS.

Dalam unjuk kekuatan melawan klaim China, kapal perang AS telah melewati Laut China Selatan dengan frekuensi yang meningkat dalam beberapa tahun terakhir, dan menyerukan kebebasan hak navigasi.(*)

BACA JUGA:  Amerika Serikat Bongkar Borok China, Fakta Mengejutkan Terungkap

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya