Putin-Xi Jinping Kompak Tolak Sanksi untuk Junta Myanmar

Putin-Xi Jinping Kompak Tolak Sanksi untuk Junta Myanmar - GenPI.co
Presiden Rusia Vladimir Putin (kiri) dan Presiden China Xi Jinping kompak menolak sanksi untuk junta Myanmar. Foto: Reuters

GenPI.co - Junta Myanmar dipastikan aman dari hukuman PBB. Semua manuver DK PBB untuk menekan junta dipatahkan China dan Rusia.

Barbara Woodward, utusan PBB dari Inggris mengatakan kepada wartawan bahwa DK bersama-sama mengecam junta. Saat ini, DK membahas serangkaian tindakan yang dapat kami lakukan.

BACA JUGA: Jokowi Bisa Nelangsa! Kemarin Terima Kasih, Sekarang Kubu AHY...

“Tindakan kekerasan oleh militer ini sama sekali tidak dapat diterima dan membutuhkan pesan yang kuat dari komunitas internasional,” katanya.

Ada banyak sanksi yang ingin dijatuhkan PBB ke junta Myanmar. Sudah banyak juga kutukan keras yang dialamatkan ke junta.

Tapi semua itu tak punya kekuatan. Semua langsung melemah seiring dengan kuatnya blokir keputusan yang dilakukan anak buah Xi Jinping dan Vladimir Putin di PBB.

BACA JUGA: Kubu Moeldoko Mau Gabung ke AHY? Nanti Dulu ya

Dewan Keamanan sejauh ini telah mengeluarkan dua pernyataan yang menyatakan keprihatinan dan mengutuk kekerasan terhadap pengunjuk rasa. Tetapi hukuman lanjutan terus ditentang China, Rusia, India dan Vietnam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya