Minum Susu Sapi Murni saat Sahur, Khasiatnya Menakjubkan!

Minum Susu Sapi Murni saat Sahur, Khasiatnya Menakjubkan! - GenPI.co
Ilustrasi: Parents

GenPI.co - Melengkapi nutrisi dan gizi dengan minum susu rupanya memiliki khasiat tak main-main. Sebagian orang menganggap susu dapat memberikan stamina lebih saat menjalani puasa. Lantas, bagaimana medis melihat ini? 

Ahli nutrisi, Emilia E Achmadi, MS., RDN,  menjelaskan, lemak di dalam produk susu pada dasarnya sangat kompleks dan memliki kandungan yang bermanfaat. Lebih dari 400 asam lemak berbeda ditemukan dalam susu.

BACA JUGASensasi Minum Susu Sapi Murni Bikin Ketagihan

"Terlalu banyak lemak memang tidak baik untuk tubuh kita. Namun sebenarnya, lemak itu kandungan yangdibutuhkan untuk menyerap vitamin, terutama vitamin A dan D. Salah satunya dari produk susu sapi," ujar Emilia dalam keterangannya. 

Selain lemak, ia mengatakan, susu sapi segar mengandung kalsium yang baik untuk kesehatan tulang, protein untuk membangun otot, vitamin & mineral yang dapat memperkuat daya tahan tubuh. 

"Susu sapi segar juga merupakan salah satu sumber vitamin D yang alami yang aman untuk dikonsumsi setiap hari," imbuhnya.

Beberapa penelitian juga menyimpulkan, konsumsi susu whole milk yang kandungan lemaknya lebih tinggi dibanding skim milk, ternyata dapat melindungi kesehatan jantung, bahkan membantu mencegah kegemukan.

BACA JUGASusu Sapi vs Susu Kedelai, Hasilnya Pasti Tak Percaya!

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya