Manfaat di Balik Secangkir Teh, Baik untuk Kesehatan Mental

Manfaat di Balik Secangkir Teh, Baik untuk Kesehatan Mental - GenPI.co
Manfaat di Balik Secangkir Teh, Baik untuk Kesehatan Mental. Foto: Ferry Budi Saputra/GenPI.co

GenPI.co - Pemilik Soulfreeherb Sofyan menjelaskan bahwa teh memiliki senyawa penting yang sangat berkaitan erat dengan kesehatan mental.

Pria yang sudah menekuni dunia herb sejak 2013 itu mengaku awalnya memang sengaja mempelajari senyawa yang terkandung di dalam tanaman herbal.

Salah satunya adalah kandungan senyawa alkoloid yang ternyata bisa membuat otak lebih rileks dan menekan stres.

BACA JUGA:  3 Khasiat Nanas Tak Bisa Disepelekan, Sungguh Luar Biasa!

"Bisa dikatakan bikin jadi lebih rileks," ucap Sofyan kepada GenPI.co di Jatiasih, Bekasi, Minggu (10/4).

Sofyan menyebut teh yang akrab dengan kehidupan sehari-hari manusia ternyata merupakan jenis herb yang memiliki 5 senyawa penting.

BACA JUGA:  5 Makanan untuk Mencegah Kanker Payudara, Khasiatnya Luar Biasa!

Lima senyawa penting itu dipercaya juga beriringan dengan mental health.

Adapun 5 senyawanya, yaitu ada L-Theanine, Katekin, Kafein, Teofilin, dan Theobromine.

BACA JUGA:  Minum 2 Gelas Teh Jahe Setiap Hari, Khasiatnya Sangat Dahsyat

"Lima senyawa penting di dalam teh itu pada akhirnya bisa bikin orang sampai enak meminumnya," ungkap dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya