Merokok Bisa Meredakan Stres, Begini Penjelasan Psikolog

Merokok Bisa Meredakan Stres, Begini Penjelasan Psikolog - GenPI.co
Merokok Bisa Meredakan Stres, Begini Penjelasan Psikolog. (Foto: Elements Envato)

GenPI.co - Psikolog Klinis Liza Marielly Djaprie, M.Psi, CH blak-blakan membeberkan bahwa asumsi merokok dapat meredakan stres tak sepenuhnya mitos.

Liza Marielly mengungkapkan, secara tak langsung seseorang memiliki program di otaknya bahwa aktivitas oral dapat meredakan rasa tidak nyaman.

"Apakah rokok meredakan stres itu mitos, sebenarnya tidak juga. Karena sejak kecil kita sudah memiliki program yang mana saat tidak nyaman, kita mencari kenyamanan melalui aktivitas oral," kata Liza Marielly, Jumat (27/5/2022).

BACA JUGA:  Cuan Ada di Depan Mata, Simak Hoki 3 Zodiak Beruntung Ini

Menurut Liza Marielly, pada saat seseorang masih bayi biasanya dia akan menangis ketika sedang merasa tidak aman.

Misalnya saat popok basah, lapar, dan lain sebagainya. Solusi yang saat itu didapatkan adalah dengan memberikan ASI atau dot bayi agar sang anak kembali tenang.

BACA JUGA:  Jika Rezeki Seret atau Macet, Kamu Harus Cepat Lakukan Ini

"Pada saat kita sudah dewasa dan kemudian kita lagi stres, penuh tekanan, itu biasanya kita selalu mencoba mencari kenyamanan. Kenyamanannya ke mana? Biasanya balik lagi kita ke fase oral," jelas Liza Marielly.

Sehingga menurut Liza Marielly, bahwa aktivitas oral menjadi fokus mencari kenyamanan.

BACA JUGA:  Jika Suami Pakai Alat Bantu Untuk Puaskan Istri, Ini Kajiannya

Oleh sebab itu, ketika seseorang sudah dewasa, ketika merasa stres dia akan mencoba untuk mencari kenyamanan melalui aktivitas oral.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya