Banyak Balita Diberi Susu Kental Manis, Efek Iklan Puluhan Tahun Terus Melekat

Banyak Balita Diberi Susu Kental Manis, Efek Iklan Puluhan Tahun Terus Melekat - GenPI.co
Ilustrasi - Banyak balita diberi susu kental manis karena efek iklan puluhan tahun terus melekat di benak masyarakat. Foto: Dok for GenPI.co

GenPI.co - Ketua Bidang Advokasi Yayasan Abhipraya Insan Cendekia Indonesia (YAICI) Yuli Supriati menyebutkan kebiasaan minum kental manis sebagai susu oleh anak terutama balita masih banyak ditemukan.

Di Banten, pemberian kental manis untuk anak dipicu karena kebiasaan dan pengaruh iklan puluhan tahun yang melekat di benak masyarakat.

Padahal cara beriklan produk kental manis sudah mulai berubah sejak BPOM mengeluarkan aturan mengenai iklan dan label kental manis.

BACA JUGA:  Risiko Sering Minum Susu Kental Manis Ternyata Berbahaya, Jangan Sepelekan

"Perubahan cara beriklan ini adalah yang harus kami apresiasi terhadap produsen. Namun, yang masih menjadi PR hingga saat ini bahwa ternyata pengaruh iklan kental manis sebagai susu di tahun-tahun sebelumnya itu, ternyata masih berdampak hingga saat ini," ujar Yuli saat kunjunganya ke Pandeglang, dalam keterangannya, Sabtu (27/5/2023).

Aktivis kesehatan masyarakat ini menambahkan, kunjungannya ke beberapa wilayah di Banten adalah dalam rangka pendampingan penelitian konsumsi kental manis oleh balita yang dilakukan bersama kader PP Aisyiyah.

BACA JUGA:  Ahli Gizi Sebut Susu Kental Manis Bisa Bikin Bayi Alami Obesitas

Terdapat 10 wilayah yang menjadi wilayah penelitian yaitu Kecamatan Rangkasbitung, Warung Gunung, Leuwidamar, Cihara, dan Cibeber yang berada di wilayah Kabupaten Lebak.

Kecamatan Labuan, Jiput, Cikedal, Cisata, dan Koroncong berada di wilayah Kabupaten Pandeglang.

BACA JUGA:  DPR RI Tegur BPOM: Kental Manis Produk untuk Topping, Bukan Sebagai Susu

Penentuan lokus penelitian tersebut berdasarkan prevalensi stunting wilayah yang masih tinggi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya