Roy Suryo Bawa Bukti Terkait Kasus Meme Stupa Candi Borobudur

Roy Suryo Bawa Bukti Terkait Kasus Meme Stupa Candi Borobudur - GenPI.co
Roy Suryo bawa bukti terkait kasus meme stupa Candi Borobudur. Foto: Theresia Agatha/GenPI.co

"Intinya kami hormati proses hukum yang berjalan. Ini, kan, kami serahkan kepada Polri. Nanti (informasi, red) lengkapnya sama Mas Roy," tegas dia.

Dalam kasus meme stupa Candi Borobudur, Roy Suryo turut membuat laporan kepada tiga akun media sosial yang dianggapnya sebagai penyebar pertama.

Identitas penyebar itu sebelumnya telah diserahkan Roy Suryo kepada penyidik.

BACA JUGA:  Polisi Siap Periksa Roy Suryo soal Kasus Penistaan Agama, Tegas

"Kami tadi sudah memberikan beberapa bukti-bukti dari akun Twitter yang menurut kami adalah orang pertama dalam melakukan edit foto meme stupa Candi Borobudur tersebut," kata pengacara Roy Suryo, Pitra Romadhoni, di Polda Metro Jaya, Kamis (30/6/2022).

Roy Suryo diperiksa atas laporannya kepada tiga akun media sosial yang dianggapnya sebagai pengunggah pertama meme stupa Candi Borobudur.

BACA JUGA:  Polda Metro Jaya Bantah Sita Akun Roy Suryo Soal Kasus Meme Stupa

Total ada 18 pertanyaan yang dilayangkan kepada Roy Suryo.

"Jadi, pertanyaan ke saya tadi lebih ke pertanyaan tiga akun itu. Benar-benar saya hanya ditanyakan soal itu dan tidak ada hal lain yang ditanyakan," jelas dia.

BACA JUGA:  Potensi Menjadi Tersangka, Roy Suryo Tutup Mulut

Dia menambahkan, dalam pemeriksaan saat itu, identitas pemilik akun penggungah pertama meme tersebut telah diserahkan kepada penyidik.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya