Pernyataan Luhut Diamini Pengamat: Indonesia Sulit Punya Presiden dari Luar Jawa

Pernyataan Luhut Diamini Pengamat: Indonesia Sulit Punya Presiden dari Luar Jawa - GenPI.co
Pernyataan Luhut Diamini Pengamat: Indonesia Sulit Punya Presiden dari Luar Jawa. Foto: Mia/GenPI.co

GenPI.co - Pengamat Politik Universitas Al-Azhar Ujang Komarudin mengakui tokoh di luar Pulau Jawa sulit menjadi seorang presiden.

Hal tersebut dia ucapkan untuk menyoroti pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.

Seperti diketahui, sebelumnya Luhut mengatakan orang dari luar Jawa sulit menjadi presiden jika pemilihan umum dilaksanakan dalam waktu dekat.

BACA JUGA:  Sebut Rocky Gerung Orang Hebat, Luhut Akui Suka Diberi Kritik

“Ya, harus diakui memang sangat sulit jika presiden dari luar Jawa,” ujar Ujang kepada GenPI.co, Jumat (23/9).

Menurutnya, hal tersebut dipengaruhi penduduk Pulau Jawa yang sangat berlimpah dan tersebar ke segala penjuru Indonesia.

BACA JUGA:  Ditanyai Rocky Gerung, Luhut Beri Prediksi Indonesia Pasca Jokowi

“Jumlah penduduk Jawa lebih banyak, lebih-lebih karena ini soal pemilihan langsung satu kepala untuk satu suara,” tuturnya.

Meskipun Indonesia punya Presiden ke-3 BJ Habibie, namun Ujang menilai hal tersebut sebagai konteks yang berbeda.

BACA JUGA:  Harga BBM Subsidi Naik di Indonesia, Luhut Bereaksi Begini

“Dia seorang presiden yang naik jabatan dari wakil presiden setelah Presiden ke-2 Soeharto dijatuhkan mahasiswa, bukan dari pemilihan langsung,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya