KPK Dalami Dugaan Suap Perusahaan Jerman Kepada Sejumlah Pejabat

KPK Dalami Dugaan Suap Perusahaan Jerman Kepada Sejumlah Pejabat - GenPI.co
KPK dalami dugaan suap yang dilakukan perusahaan perangkat lunak asal Jerman yakni SAP kepada sejumlah pejabat di Indonesia. (Foto: ANTARA/Fianda Sjofjan Rassat/pri.)

GenPI.co - KPK dalami dugaan suap yang dilakukan perusahaan perangkat lunak asal Jerman yakni SAP kepada sejumlah pejabat di Indonesia.

Ketua sementara KPK Nawawi Pomolango mengatakan dirinya sudah menanyakan ke direktur penyelidikan dan direktur pelayanan laporan dan pengaduan masyarakat terkait dugaan suap itu.

“Saya sudah tanyakan, supaya segera dilakukan semacam pengumpulan bahan keterangan (pulbaket),” katanya dikutip dari Antara, Rabu (17/1).

BACA JUGA:  Bikin Syok! Skandal Pungli di Rutan KPK Capai Rp6,148 Miliar

Nawawi mengungkapkan pihaknya masih menunggu hasil dari pulbaket itu untuk mempertimbangkan dikeluarkannnya surat perintah penyelidikan.

“Terpenting pulbaket itu. Memang ada temuan segala terkait (perusahaan) SAL ini,” tuturnya.

BACA JUGA:  Dewas KPK Akan Sidang 93 Pegawai Terkait Kasus Pungutan Liar di Rutan

Pihak yang diduga menerima suap tersebut yakni Kementerian Kelautan dan Perikanan, serta Bakti Kementerian Kominfo.

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengatakan akan melakukan penyelidikan terkait dugaan tindak pidana tersebut.

Dia mengungkapkan sejauh ini informasi yang didapatkannya yakni kasus suap itu terjadi pada periode 2015-2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya