Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 Kementerian Agama Sudah Buka, Simak Informasinya

Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 Kementerian Agama Sudah Buka, Simak Informasinya - GenPI.co
Pendaftaran CPNS dan PPPK 2023 Kementerian Agama Sudah Buka, Simak Informasinya - Ilustrasi tes CPNS. (Foto: JPNN/GenPI.co)

GenPI.co - Kementerian Agama (Kemenag) telah membuka pendaftaran CPNS 2023 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2023 yang bisa dilakukan melalui laman resmi Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara Badan Kepegawaian Negara (SSCASN BKN).

Hal tersebut diungkapkan Sekretaris Jenderal Kemenag Nizar Ali dalam keterangannya di Jakarta, Sabtu (23/9/2023).

Menurut Nizar Ali, bahwa untuk seleksi CPNS 2023 Kementerian Agama tersedia 68 formasi.

BACA JUGA:  Video Syur 11 Menit Mirip Rebecca Klopper Viral, Pakar Telematika Bongkar Fakta

"Pendaftaran seleksi CPNS Kementerian Agama dibuka mulai dari 22 September sampai 9 Oktober 2023," kata Nizar Ali.

Nizar Ali menyebutkan, bahwa formasi jabatan seluruhnya untuk dosen Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN).

BACA JUGA:  3 Khasiat Buah Kersen untuk Kesehatan, Bikin Tekanan Darah Tinggi Ambrol

"Ada 68 formasi dosen yang tersebar di 57 PTKN," jelas Nizar Ali.

Dilihat dari pengumuman yang ditampilkan di portal casn.kemenag, bahwa 68 formasi tersebut untuk 68 jabatan.

BACA JUGA:  Khasiat Minum Kopi Ternyata Dahsyat, Bikin Senjata Pria Kencang dan Wanita Makin Hot di Ranjang

Artinya, satu jenis jabatan hanya menyediakan 1 formasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya