Oatmeal Ternyata Bikin Berat Badan Jadi Nambah, Ini Alasannya...

Oatmeal Ternyata Bikin Berat Badan Jadi Nambah, Ini Alasannya... - GenPI.co
ilustrasi: oatmeals (foto pixabay)

GenPI.co - Sebuah penelitian dalam jurnal Physiology & Behavior tahun 2010 menguak bahwa oatmeal memang bisa bikin kamu lebih gemuk. Menurut pakar psikologi konsumen dari Cornell University yang memprakarsai penelitian tersebut, Brian Wansink, Ph.D., sebetulnya bukan bubur gandumnya sendiri yang bikin gemuk. Melainkan bagaimana cara Anda mengonsumsi oatmeal tiap hari.

Oatmeal dibuat dari gandum utuh yang kaya serat dan bebas lemak jenuh. Sejumlah penelitian telah membuktikan bahwa mengonsumsi makanan yang kaya serat dan minim lemak jenuh ampuh untuk mencegah kelebihan berat badan. Karena itu, oatmeal jadi pilihan yang baik buat kamu yang sedang diet. 

Namun, bukan berarti makan oatmeal bisa menurunkan berat badan kamu secara instan. Kalau kamu salah strategi, tentu saja berat badan bisa bertambah.

Selama kamu tak melakukan kesalahan-kesalahan berikut ini, sarapan oatmeal tak akan bikin berat badan bertambah.

Dilansir dari hellosehat, ada tiga penyebab mengapa oatmeals bisa membuatmu bertambah berat badannya.

1. Banyak topping yang tak sehat

Bukan berarti karena sudah makan oatmeal, kamu bisa makan sembarangan. 

Pilihlah topping yang mendukung diet misalnya telur yang kaya protein atau buah-buahan segar. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya