Khasiat Makan Telur Asin Ternyata Sangat Luar Biasa

Khasiat Makan Telur Asin Ternyata Sangat Luar Biasa - GenPI.co
Khasiat Makan Telur Asin Ternyata Sangat Luar Biasa (Foto: Shutterstock)

Jumlah kolesterol yang terkandung dalam kuning telur asin justru lebih sedikit setelah diasinkan, tergantung dari cara pengolahannya. 

Kandungan gizi lainnya yang cukup penting adalah kandungan asam lemak tak jenuh tunggal dan asam lemak tak jenuh ganda. Telur asin juga mengandung beberapa vitamin seperti vitamin B kompleks, vitamin A, dan vitamin E.

Beberapa mineral seperti zat besi, kalsium, fosfor, sodium, dan magnesium juga ada di dalam sebuah telur asin. Beberapa kandungan gizi tersebut menjadikan telur asin memiliki banyak manfaat.

Berikut beberapa manfaat telur asin secara lengkap yang bisa dirasakan ketika mengonsumsinya secara rutin.

1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Sistem kekebalan tubuh yang baik akan menjaga tubuh tetap fit. Manfaat telur asin bisa meningkatkan sistem kekebalan tubuh. 

Di dalam telur asin terdapat selenium yang bisa meningkatkan sistem imunitas tubuh. Dengan begitu, pengonsumsian telur asin secara rutin mampu menjaga vitalitas tubuh.

2. Menstabilkan hormon

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya