
GenPI.co - Eks pentolan FPI Habib Rizieq Shihab memberikan pesan menohok dari balik jeruji besi perihal peringatan satu tahun insiden penembakan 6 anggota laskar FPI.
Pesan tersebut disampaikan melalui kuasa hukumnya, Aziz Yanuar.
"Usut tuntas otak pembantaian para syuhada," kata Aziz Yanuar kepada GenPI.co, Rabu (8/12/2021).
BACA JUGA: Diam-diam FPI Bangun Posko Kemanusiaan Korban Gunung Semeru
Mengingat kasus penembakan enam anggota Laskar FPI hingga saat ini dianggap belum selesai diusut.
Seperti diketahui, enam anggota Laskar FPI terlibat baku tembak dan kejar-kejaran dengan anggota Polda Metro Jaya.
BACA JUGA: Seruan Keras 7/12 Habib Rizieq Muncul, Ada Doa Kehancuran
Insiden itu terjadi pada 7 Desember 2020 mulai dari depan Hotel Novotel, Karawang, hingga KM 50 Tol Jakarta-Cikampek.
Beberapa anggota Polda Metro Jaya menjadi tersangka dalam kasus tersebut.
BACA JUGA: Aziz Yanuar Ungkap Motif Ceramah Kontroversial Habib Bahar
Saat ini kasus tersebut masih dalam proses persidangan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News