Akademisi UI Buka-bukaan: Mundur Sajalah Lili Pintauli Siregar

Akademisi UI Buka-bukaan: Mundur Sajalah Lili Pintauli Siregar - GenPI.co
Wakil Ketua KPK Lili Pintauli Siregar. Foto: Ricardo/JPNN.com

GenPI.co - Akademisi UI Bagus Takwin menyarankan agar Komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Lili Pintauli Siregar untuk mundur dari jabatannya.

Menurut Bagus, seorang pejabat publik seharusnya memahami dan menghayati perihal etika dan moral.

"Ketika sudah sadar melanggar etika dan sudah diputuskan oleh Dewan Pengawas KPK, mundur saja," ujar dia dalam Webinar "Anomali Penegakan Etika Penyelenggara Negara: Studi Kasus KPK", Jumat (8/10/2021).

BACA JUGA:  Lili Pintauli Siregar, Pemimpin KPK Perempuan Satu-satunya

Bagus Takwin menyebutkan bahwa Indonesia sendiri memiliki peraturan perundangan yang mengatur terkait etika pejabat publik.

Namun, masalah utama bukan pada substansi peraturan perundangan dan sanksi di dalamnya.

BACA JUGA:  Soroti Sanksi untuk Lili Pintauli, Demokrat Beri Komentar Menohok

"Masalah utamanya adalah bagaimana pejabat publik bisa punya standar tinggi dalam bertingkah laku dan berintegritas," terangnya.

Lebih lanjut, pengajar Fakultas Psikologi itu memaparkan bahwa semua tantangan dan cobaan pasti ada selama seseorang berada di kursi kekuasaan.

BACA JUGA:  Wakil Ketua KPK Lili Pintauli Dibidik Dewas, Pekan Depan Bakal...

"Hal itu harus diantisipasi dari awal, karena itu risikonya. Kalau seseorang merasa tidak kuat melawan godaan, jangan melamar," terang dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya